Semangat Pahlawan Harus Terus Ditumbuhkembangkan
Minggu, 17 November 2019 | Dibaca 107 kali

Analisa/istimewa. BERSAMA: Kombes Pol Benny Iskandar Hasibuan (tengah) bersama pelajar serta masyarakat pada Peringatan Hari Pahlawan di Desa Paringgonan Kabupaten Padang Lawas.
Palas, (Analisa). Setiap Hari Pahlawan, kita akan selalu diingatkan kembali kepada peristiwa pertempuran 10 November 1945, yang setiap tahunnya kita peringati, 74 tahun lalu.
Di Surabaya sebagai salah satu momen paling bersejarah dalam merebut kemerdekaan Indonesia, di mana pada pertempuran tersebut rakyat bersatu padu, berjuang, pantang menyerah melawan penjajah yang ingin menancapkan kembali kekuasaannya di Indonesia.
Peristiwa perang mengingatkan kita bahwa kemerdekaan yang dinikmati saat ini tidaklah datang begitu saja, namun memerlukan perjuangan dan pengorbanan yang luar biasa dari para pendahulu negeri, semangat yang ditunjukkan para pahlawan dan pejuang tersebut hendaknya perlu terus ditumbuh kembangkan di dalam hati sanubari segenap warga Negara Indonesia.
Hal ini disampaikan Kombes Pol Benny Iskandar Hasibuan SIK. MSi dalam pidato amanat inspektur upacara Peringatan Hari Pahlawan di makam pahlawan almarhum Mayor Daulat Hasibuan dan Almarhumah Hj Donggur Harahap di Desa Paringgonan Palas, baru-baru ini.
Peringatan Hari Pahlawan yang setiap tahunnya dilaksanakan di makam pahlawan Almarhum Mayor Daulat Hasibuan ini mendapat simpati dari seluruh masyarakat Kabupaten Padang Lawas, pelajar, tokoh adat dan tokoh masyarakat, muspida dan muspika setempat, turut hadir memperingati Hari Pahlawan di Desa Paringgonan ini, ahli waris almarhum Mayor Daulat Hasibuan, Chairul Mac Hasibuan, beserta keluarga lainnya turut juga hadir, berziarah dan mengenang jasa-jasa almarhum.
Peringatan Hari Pahlawan di pemakaman pahlawan almarhum Mayor Daulat Hasibuan, dirangkai juga dengan tali asih santunan kepada anak yatim-piatu, wujud rasa syukur atas nikmat Allah SWT yang diberikan kepada kita semua, agar kita selalu bersyukur dan terus mengingat jasa-jasa para pahlawan terdahulu.
Di tempat yang sama, ahli waris Almarhum Mayor Daulat Hasibuan, Chairul Mac Hasibuan mengatakan, bahwa, Mayor TNI (Purn) Daulat Hasibuan, semasa hidupnya, menerima penghargaan "Medali Sewindu Angkatan Perang RI", dan menerima tanda jasa pahlawan dari Presiden RI Ke-1 Ir Soekarno No.35597.dan tanda jasa lainnya, kata Chairul Mac Hasibuan.
Sambungnya lagi, sementara, istri almarhum Mayor Daulat Hasibuan, Hj Donggur Harahap, semasa hidupnya juga merupakan veteran pejuang Kemerdekaan RI, NPV:2.007.223 Pangkat: Gol.A, tanda jasa yang diterima dari Menteri Pertahanan/Panglima Angkatan Bersenjata RI No.956.XIII Tanggal 15 Agustus 1981 Laksamana TNI Sudomo, ungkap Ahli waris, Chairul Mac Hasibuan. (rel/bara)
Terkini

Sabtu, 7 Desember 2019